Spesifikkan Tujuan Sukses Anda

Oleh Alizar Tanjung

Anda menginginkan sukses dan juga saya! Orang-orang baik yang mempunyai keinginan baik menginginkan sukses dalam hidupnya. Sukses keluarga, sukses karir, sukses finansial, sukses menjalin kerjasama social, sukses politik.

Ada di antara mereka yang benar-benar menjadi sukses. Ada di antara mereka yang suksesnya hanya ada dalam pikiran. Ada di antara mereka yang nggak sukses sama sekali, karena memang tidak pernah memikirkan sukses.
Apa yang membedakan mereka ini?
Hal yang membedakan mereka ini adalah dari isi sukses dalam pikiran mereka, aktifitas fisik yang mereka lakukan, dan bagaimana cara mereka melakukannya.
Banyak orang yang ingin menjadi sukses tetapi dalam pikiran mereka tidak tahu sukses seperti apa yang diinginkan, hasilnya nggak jadik sukses. Banyak orang yang ingin sukses tetapi mereka malas, hasilnya nggak jadi sukses.  Banyak orang yang ingin sukses tetapi tidak mau melakukan strategi baru karena takut gagal, hasilnya tidak jadi sukses.
Sukses sesuai dengan keinginan dalam kepala anda. Sukses yang anda pikirkan dalam kepala anda, itulah yang menjadi tujuan anda.  Pikiran anda akan menggerakkan badan untuk mencapai kesuksesan anda. Hasil sukses adalah hasil dari pengertian sukses yang anda tanamkan dalam kepala anda. Sebab itu sukses yang anda pikirkan itu mesti sukses yang jelas wujudnya, biar anda dapat mengukur tingkat kesuksesan anda.
Orang-orang sering berkata begini kepada saya. “Saya ingin sukses!” “Saya ingin berhasil!” “Saya ingin menjadi orang sukses di kehidupan saya ini.”
“Sukses seperti apa yang anda inginkan?”
“Saya ingin membahagiakan keluaga!”
“Saya ingin membuat bangga orang tua saya!”
“Saya ingin menjadi orang yang sukses dunia dan akhirat!”
“Sukses menjadi orang baik!”
“Sukses menjadi hamba Allah!”
“Sukses menjadi warga negara yang baik.”
Apakah anda bisa mengukur tingkat kesuksesan dari jawaban-jawaban di atas? Tidak! Ya, anda tidak bisa mengukur tingkat kesuksesan dari sesuatu yang absurd. Sesuatu yang absurd tidak dapat diukur. Sekarang saya ingin mengajukan pertanyaan kepada anda, “Sukses seperti apa yang anda inginkan?
Silahkan anda ambil kertas anda. Tuliskan lima poin dalam waktu satu menit sukses menurut anda? Apakah anda sudah menuliskannya. Kalau anda sudah menuliskannya anda dapat sharing di fanpage saya Alizar Tanjung Writer.
Apa jawaban anda.
-
-
-
-
-
Bagaimana dengan anda? Apakah anda menjawab sukses seperti jawaban atau mirip dengan jawaban-jawaban sukses ini: “Saya ingin membahagiakan keluaga!” “Saya ingin membuat bangga orang tua saya!” “Saya ingin menjadi orang yang sukses dunia dan akhirat!” “Sukses menjadi orang baik!” “Sukses menjadi hamba Allah!” “Sukses menjadi warga negara yang baik.”
Sukses yang baik itu sukses yang dapat diukur tingkat keberhasilannya, terlepas sukses yang anda inginkan sukses dalam skala panjang ataupun skala jangka pendek. Orang-orang yang berhasil hari ini seperti Tony Robbins, Robert Kiyosaki, Adham Ko, Mario Teguh, Merry Riana, Donald Trump, Arlin Teguh A, mereka menciptakan arti kata sukses pada sesuatu yang dapat mereka ukur.
Sukses anda mestilah dapat anda ukur. Kalau sukses anda tidak dapat diukur, hasilnya anda akan bingun sendiri dengan apa yang anda lakukan.
“Saya ingin membahagiakan keluarga.”
“Bagaimana cara anda membahagiakan keluarga?”
“Ya, dengan cara menyenangkan hati orang tua saya.”
“Bagaimana cara anda menyenangkan hati orang tua saya.”
“Ya dengan melakukan apa yang dia pinta. Berbuat baik kepada mereka.”
“Bagaimana cara anda berbuat kepada kedua orang tua anda?”
“ya, berbuat baik.”
Terkadang orang bermain dengan pikiran mereka sendiri. Mereka menciptakan apa yang dinamakan rasa aman, sehingga mereka terkurung dalam kebiasaan sehari-hari. Apa yang terjadi dengan keinginan membahagiakan keluaga? Apakah jelas wujudnya dari apa yang diutarakan dari percakapan ini? Maka untuk mengspesifikkan kesuksesan yang anda inginkan, anda dapat kembali menanyakan kepada diri anda sendiri.
Kesuksesan anda akan lebih nyata jika anda memberikan arahan detail kepada diri anda sendiri.
“Saya ingin menghajikan orang tua saya?”
“Okey anda ingin menghajikan orang tua anda? Tepatnya kapan anda ingin melakukannya?”
“2025”
“Key. Apa yang anda lakukan supaya tujuan baik anda ini tercapa?”
“Mulai sekarang saya sudah memulai mendaftarkan kedua orang tua saya ke biro haji. Orang tua juga sudah memulai mengikuti pelatihan haji.”
Detail real yang anda berikan kepada diri anda, membuat pikiran anda mengarahkan kepada yang real juga. Anda dapat menakar apa yang harus anda lakukan dan bagaimana cara anda melakukannya. Sebab itu kesuksesan anda itu konkritkan. Tidak masalah tercapai atau tidaknya suatu saat nanti, hal terpenting anda sudah mulai melakukannya dari sekarang.
“Saya ingin sukses dengan gaji 25 juta per bulan di tahun 2015 tepatnya dimulai dari bulan Januari?”Anda akan mulai berpikir apa yang harus anda lakukan untuk mendapatkan gaji 15 juta perbulan mulai januari 2015. Anda mulai mengatur strategi. Pikiran anda mulai bekerja, aktifitas tubuh anda mulai bergerak. Akan berbeda hasilnya kalau anda mengatakan “Saya ingin sukses dengan gaji besar di tahun 2015”. Kalau anda menggunakan kalimat kedua ini dalam tujuan sukses anda, anda akan memiliki kebingungan sendiri dengan gaji besar berapa yang anda inginkan. Bagi seorang pengangguran dapat uang 1 juta sudah besar, bagi cleaning service gaji 800 ribu sudah besar ditambah bonus 200 ribu. Kecendrungan dalam mencapai tujuan juga mengulur-ulur waktu. Ketika anda berada di bulan Januari anda akan bilang masih ada waktu 11 bulan lagi. Ketika anda mendapatkan uang yang lebih besar anda menjadi berpuas diri. Sebab itu spesifikkan tujuan kesuksesan anda.
1.      “Saya ingin menghajikan kedua orang tua dengan haji plus di tahun 2018.”
2.      “Saya ingin mendapatkan finansial 700 juta bersih di tahun 2015?
3.      “Saya ingin membangun rumah lantai 2 lengkap dengan kolam mandi, ruang galeri baca, dua ruang kerja, piano, ruang tamu, taman, ruang bermain anak, ruang pertemuan muatan 20 orang di tahun 2016.”
4.      “Saya ingin membeli mobil Aston Martin One-77 keluaran terbaru di tahun 2020”
5.      “Saya ingin sukses hidup dengan mendirikan yayasan pendidikan skala international di Sumatera Barat pada tahun 2030?
Apa yang terjadi dengan diri anda setelah anda membuat tujuan sukses anda dengan spesifik? Apakah ada perubahan yang berarti? Apa itu? Tepatnya bagaimana hal itu terjadi?
Anda dapat membuat list kesuksesan anda sendiri sesuai dengan yang anda inginkan. Mulai sekarang anda bisa melakukannya. Siapa pun anda yang menyukai kesuksesan dan juga saya, anda bisa melakukannya. Anda dapat menciptakan kesuksesan anda sendiri.[]
Lebih baru Lebih lama